KABUPATEN SERANG, RADAR24NEWS.COM-Warga Tengkurak, Desa Tengkurak, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang digegerkan dengan penemuan mayat pria tanpa indentitas, Senin (2/1/2023). Saat pertama kali ditemukan, mayat tersebut ditemukan tergeletak dipinggir kali.
Berdasarkan informasi yang dihimpun radar24news.com, mayat tersebut pertama kali ditemukan dua warga bernama Mad Rapi dan Sanudin. Saat itu kedua warga tersebut melintas ke lokasi dan melihat jasad korban tergeletak, karena penasaran keduanya langsung mendekati untuk membangunkan korban. Namun ternyata korban sudah meninggal dunia.
“Korban sudah meninggal dunia saat ditemukan warga,” kata Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasie Humas) Polres Serang, Iptu Dedi Jumaedi.
Dedi melanjutkan, Tim Inafis Polres Serang langsung mendatangi lokasi setelah mendapatkan laporan warga. Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara, mayat tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayakara Polda Banten.
“Tim Inafis tidak menemukan identitas ditubuh korban, kini jasad korban sudah dibawa ke RS Bhayangkara Polda Banten,” tuturnya.
Dedi menambahkan, warga sekitar tidak mengenal jasad itu. Mereka menyakini bahwa mayat tersebut meruapakan masyarakat luar dari kampung mereka. Oleh karena itu, Dedi mengimbau kepada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya untuk menghubungi Polres Serang atau RS Bhayangkara Polda Banten.
“Ciri-cirinya, berjenis kelamin pria dan berumur sekitar 50 tahun. Kemudian memakai kaos hitam, rambut ikal pendek, kulit sawo. Jika ada yang mengenali ciri-ciri yang dimaksud silahkan hubungi Polres Serang,” pungkasnya. (sur/gus)