LEBAK, RADAR24NEWS.COM-Warga dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kerta Jaya, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak berbondong-bondong mendatangi kantor DPRD Kabupaten Lebak. Kedatangan mereka untuk menyampaikan aspirasi agar Kepala Desa (Kades) Kerta jaya diberhentikan atau dipecat.
Mas’ud, warga Kerta Jaya mengatakan, warga sudah tidak ingin di pimpin oleh Kades Kerta Jaya berinisial R, karena diduga terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Selain itu, Kades sering bersikap arogan terhadap warganya.
“Kami datang kesini untuk menyampaikan usulan pemberhentian Kades agar diberikan rekomendasi oleh Komisi I DPRD Lebak, karena sudah membuat gaduh warga Desa Kerta Jaya, akibat dugaan keterlibatan Kades dalam kasus narkoba. Kades juga arogan ke warga,” kata Mas’ud kepada wartawan di kantor DPRD Lebak, Jumat (24/1/2025).
Sikap arogansi Kades Kerta Jaya dilakukan dengan cara menodongkan senjata api (Senpi) kepada warga. Peristiwa tersebut sudah disampaikan kepada pihak kepolisian setempat. Namun Sampai saat ini belum ada tindaklanjut.
“Dengan melaporkan ke DPRD Lebak, semoga harpan warga bisa ditindaklanjuti,” harap Mas’ud.
Wakil Ketua BPD Kerta Jaya, Mukri Hidayat menambahkan, pihaknya sudah mengirim surat usulan pemberhentian Kades Kerta Jaya kepada Camat Banjarsari, dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Lebak.
“Usulan pemberhentian itu tidak diterima, karena buktinya dinilai lemah dan belum ada putusan APH (Aparat Penegak Hukum),” ujarnya.
Baca juga: Disnakeswan Lebak Adakan Pelayanan Kesehatan Hewan Gratis, Cegah Penyakit Zoonosis
DPRD Kabupaten Lebak Menampung Aspirasi Warga

DPRD Kabupaten Lebak belum bisa mengambil keputusan usulan pemberhentian Kades Kerta Jaya. Menurut Ketua Komisi I DPRD Lebak, Bambang, pihaknya akan turun ke Desa Kerta Jaya dan menyampaikannya ke pimpinan DPRD Lebak.
“Untuk sementara kita hanya bisa menampung aspirasi warga, tapi kami akan tindaklanjuti dengan turun langsung ke Desa Kerta Jaya. Nanti hasilnya akan dilaporkan ke Pimpinan DPRD Lebak,” singkat.
Kantor Desa Kerta Jaya Disegel warga

Sebelum mendatangi kantor DPRD Lebak, warga sempat melakukan unjuk rasa dan melakukan penyegelan Kantor Desa Kerta Jaya. Hal ini dibenarkan oleh Sekretaris Desa Kerta Jaya, Adbul Lasit. Menurutnya, pelayanan desa kepada warga tidak tergangu, meskipun pelayanan tidak lagi di Kantor desa lantaran disegel warga.
“Tidak tergangu, pelayanan dipindahkan ke rumah warga yang dipinjamkan,” singkatnya. (asep/imron)