KOTA TANGERANG SELATAN, RADAR24NEWS-COM – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mencatat capaian investasi tahun 2024 telah mencapai 100 persen dari target yang ditetapkan. Hal ini disampaikan Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan. Dia menyampaikan bahwa keberhasilan ini mencakup sektor pariwisata, properti, dan perkantoran.
“Dari laporan Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Tangsel, target tahunan kita sudah tercapai. Untuk rincian nilainya, silakan tanyakan ke DPMPTSP,” ungkap Pilar kepada wartawan saat ditemui di Ruang Blandongan, Pusat Pemerintahan Kota Tangsel, Kemari, Jumat Kamis (17/1/2025).
Ia menambahkan bahwa properti, jasa, dan perdagangan menjadi kontributor terbesar dalam realisasi investasi. Pilar optimistis target investasi pada tahun 2025 bisa melampaui pencapaian tahun ini, terutama setelah masa politik usai.
“Pasca Pilpres dan Pilkada, biasanya investasi cenderung stagnan karena banyak investor mengambil sikap wait and see. Tapi dengan stabilitas politik saat ini, kami harap investasi bisa meningkat signifikan, bahkan kalau bisa dua kali lipat dari tahun sebelumnya,” jelasnya.
Namun, Pilar mengingatkan bahwa optimisme tersebut tetap harus mempertimbangkan kondisi ekonomi global dan daya dukung fiskal sektor swasta.
“Saat ini memang momen strategis untuk investasi, terutama untuk lima tahun ke depan. Tapi para investor masih menunggu kebijakan pemerintah baru. Kemungkinan besar, gelombang investasi akan mulai terlihat pada triwulan kedua 2025,” tandas Pilar.
Baca juga: Polisi Jadi Korban Siraman Air Keras Saat Bubarkan Tawuran di Tangerang Selatan
Dengan capaian ini, Pemerintah Kota Tangsel berharap dapat terus menjaga iklim investasi yang kondusif, serta membuka peluang lebih besar bagi sektor-sektor strategis lainnya untuk berkembang di masa mendatang.
Harapan Warga Tangsel: Investasi yang Berimbang dan Berdampak Positif
Capaian investasi Kota Tangerang Selatan pada tahun 2024 yang berhasil mencapai target menuai berbagai harapan dari masyarakat. Warga berharap investasi yang masuk tidak hanya berfokus pada sektor properti dan perkantoran, tetapi juga memberikan dampak langsung kepada masyarakat, khususnya dalam peningkatan lapangan kerja dan pengembangan ekonomi lokal.
“Investasi itu bagus, apalagi kalau bisa membuka lapangan kerja baru. Tapi kami harap pemerintah juga memperhatikan sektor UMKM yang sering terpinggirkan. Kalau bisa, investor diajak untuk mendukung pengusaha lokal,” ungkap Supri, seorang warga Pamulang, Minggu (19/1/2025).
Baca juga: Seleksi PPPK Tahap II, Pemkot Tangerang Sediakan 1.762 Formasi
Hal senada disampaikan oleh Laila, warga Ciputat. Ia berharap sektor pariwisata mendapat perhatian lebih besar sehingga bisa mendongkrak ekonomi masyarakat di sekitar destinasi wisata. “Pariwisata di Tangsel punya potensi besar. Kalau investasi diarahkan ke sana, pasti banyak masyarakat yang terbantu, terutama pelaku usaha kecil,” ujarnya.
Selain itu, warga juga menginginkan transparansi dalam pengelolaan investasi. Mereka berharap pemerintah terus memberikan laporan yang jelas terkait bagaimana investasi digunakan dan manfaat apa saja yang sudah dirasakan oleh masyarakat.
“Kami ingin tahu apakah investasi itu benar-benar berdampak bagi pembangunan yang bisa dinikmati warga, seperti infrastruktur atau fasilitas umum,” kata Junaedi, warga Serpong.
Dengan optimisme yang tinggi, warga Tangsel mendukung pemerintah untuk menjaga momentum ini. Mereka berharap investasi yang terus mengalir ke Tangsel dapat menciptakan kota yang lebih maju, nyaman, dan inklusif untuk semua lapisan masyarakat. (yulia/imron)