SERANG, RADAR24NEWS.COM-Perhelatan Liga Askot Serang untuk kelompok usia 12 tahun (U-12) dan 10 tahun (U-10) telah resmi berakhir. Bantara International Academy Soccer (BISA) sukses keluar sebagai juara di kategori U-12 setelah mengumpulkan total 39 poin, memimpin klasemen dengan keunggulan yang cukup meyakinkan. Sementara itu, tim Singandaru A berhasil meraih gelar juara untuk kategori U-10 dengan raihan 19 poin.
Pelatih BISA: Kompetisi yang Menantang dan Berkualitas
Pelatih BISA, Sarmadi, mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan timnya memenangkan kompetisi ini. Ia menilai sistem liga yang diterapkan, di mana tim dengan poin tertinggi dinobatkan sebagai juara, memberikan tantangan tersendiri bagi para peserta.
“Kompetisi ini sangat menantang karena setiap tim memiliki kualitas yang baik. Anak-anak mendapatkan pengalaman berharga dan ini bagus untuk pengembangan mereka ke depan,” ujarnya, Kamis (30/1/2025).
Baca juga: Tersangkut Kasus Hukum, Dua Pejabat Kota Serang Diberhentikan Sementara
Singandaru A: Persaingan Ketat hingga Akhir
Ketua Singandaru, Dhani Okta, juga menyampaikan rasa syukurnya atas kemenangan timnya di kategori U-10. Menurutnya, persaingan di kompetisi ini sangat ketat dan penuh kejutan.
“Kami sangat bersyukur bisa menjadi juara. Tidak mudah untuk meraih kemenangan karena setiap pekan ada kejutan, di mana tim-tim saling mengalahkan satu sama lain,” katanya.
PSSI Kota Serang Apresiasi Antusiasme Klub
Ketua Askot PSSI Serang, Edy Susanto, mengapresiasi tingginya animo klub yang berpartisipasi dalam kompetisi ini. Ia pun berencana menggelar turnamen serupa secara rutin sebagai wadah pembinaan atlet usia muda.
“Harapan saya ke depan, atlet-atlet sepak bola dari Kota Serang bisa terus berprestasi, baik melalui klub maupun saat memperkuat daerah dalam berbagai ajang seperti Popda, Popnas, Porprov, dan turnamen lainnya. Mereka adalah generasi penerus yang berpotensi membawa kebanggaan bagi Kota Serang,” tutupnya. (agus)