Selasa, Maret 21, 2023

Kemendagri Beberkan Investasi Rp1000 Triliun Gagal Masuk ke Indonesia

JAKARTA, RADAR24NEWS.COM-Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Suhajar Diantoro menyebutkan ada Rp1000 Triliun investasi asing langsung atau foreign direct investment (FDI) gagal masuk ke Indonesia. Hal itu diketahui Suhajar dari tim investasi yang dibentuk oleh Presiden, Joko Widodo (Jokowi).

“Tim Investasi Presiden menghitung jumlah investasi Indonesia, ternyata ada sekitar Rp1000 triliun investasi yang tertunda untuk masuk ke Indonesia. Hal itu karena terkendala menunggu diizinkan masuk atau tidak,” kata Suhajar saat memberikan sambutan dalam Rapat Monitoring Percepatan Realisasi APBD TA 2022 dan Pengendalian Inflasi, Peningkatan dan Penguatan Produksi Dalam Negeri (P3DN), Jumat (25/11/2022). Hadir dalam Rakor tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) seluruh Indonesia.

Kembali ke Suharso, dia meminta kepada Pemerintah Daerah (Pemda) untuk mendukung investasi dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Hal itu penting untuk menjaga stabilitas keuangan nasional. Selan itu, Suharso juga meminta Pemda agar melibatkan pihak swasta untuk ikut menggerakan produksi hasil barang dan jasa.

“Pasca pandemic Covid-19, hal yang harus dilakukan adalah meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Itu dilakukan untuk menjaga stabilitas keuangan pemerintah Indonesia. Tak lupa, peran dari swasta yang harus menopang lebih besar perekonomian dan menggerakkan produksi hasil barang dan jasa,” ujarnya.

Menurutnya, demi meningkatkan peredaran uang di tengah masyarakat salah satu caranya yakni dengan memperbanyak investasi masuk ke Indonesia. Oleh karena itu, dia berharap Pemda untuk mempermudah investor masuk ke daerahnya.

“Itu dilakukan agar perekonomian Indonesia terus tumbuh dan semakin berkembang,” ucapnya. (ron)

imron
imronhttps://radar24news.com/
Imron Rosadi merupakan pria asal Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak-Banten. Dia lahir pada tanggal 5 Januari 1987. Setelah meluluskan Starata Satu (S1) di Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra di Universitas Negeri Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), imron langsung berkiprah di dunia jurnalistik. Beberapa media yang pernah dia ‘singgahi’ diantaranya Jawa Pos, Radar Banten, Satelit News dan Banten Raya. Dia memutuskan berhenti bekerja di media besar tersebut hingga akhirnya bersama teman-temanya mendirikan radar24news.com pada tahun 2018 hingga sekarang.
BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Populer

Rumah Wahidin Halim Dilempar Sekarung Ular Cobra, Ini Penampakanya

Rumah Wahidin Halim Dilempar Sekarung Ular Cobra, Ini Penampakanya

0
KOTA TANGERANG, RADAR24NEWS.COM-Rumah Politis Partai Nasdem Wahidin Halim di Kecamatan Pinang, Kota Tangerang dilempar karung berisi ular cobra, Rabu (25/1/2023). Padahal, hari ini rencananya...

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Verified by MonsterInsights